YTUBE
Bupati Buka Musrenbang RPJPD Tanjab Barat 2025-2045 Bupati Tanjab Barat Pimpin Upacara Peringatan Hari Otda 2024 Anwar Sadat Pastikan Jalan Simpang BGP – Batas Kota Kuala Tungkal Mulai Diperbaiki Bupati Tanjab Barat Tinjau Kesiapan TPU Desa Sialang Bupati Tanjab Barat Tutup Safari Ramadan di Kecamatan Merlung

Home / Berita / Pemerintahan / Tanjab Barat

Sabtu, 9 Maret 2024 - 09:41 WIB

Pemkab Tanjab Barat Bakal Bantu 6000 Guru Ngaji dan Madrasah di 2024

PESISIRJAMBI.id – Pemkab Tanjab Barat di Tahun 2024 bakal bantu 6.000 guru ngaji dan madrasah. Hal ini disampaikan Bupati H. Anwar Sadat saat safari Jumat Berkah di Masjid Nurul Huda RT 01 Parit Gempal, Desa Margo Rukun, Kecamatan Senyerang, Jumat (8/3/2024).

Dalam agenda rutin Bupati untuk mempererat hubungan dengan masyarakat ini, bupati menyampaikan informasi terkait pembangunan dan keagamaan, serta menyerap aspirasi masyarakat.

H. Anwar Sadat menyampaikan beberapa program pembangunan yang telah, sedang, dan akan dilakukan oleh pemerintah daerah. Salah satu program unggulan di tahun 2024 adalah pemberian bantuan kepada 6.000 guru ngaji dan madrasah di Tanjabbar.

“Bantuan ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada para pengajar agama yang telah berjasa dalam membina generasi muda Tanjabbar,” kata Bupati.

BACA JUGA  Bupati Buka Rapat Evaluasi Pencegahan dan Penanggulangan Stunting TA 2022

Bupati juga mengumumkan rencana pembangunan infrastruktur untuk meningkatkan konektivitas antar Kecamatan Batang Asam, Senyerang, dan Seberang Kota.

“Pembangunan ini akan dilakukan secara bertahap karena membutuhkan biaya yang besar. Tujuannya adalah untuk memajukan kecamatan yang selama ini tertinggal karena akses jalan yang sulit,” jelas Bupati Anwar Sadat.

Selain itu, Bupati Tanjabbar mendorong masyarakat untuk menanam padi sebagai langkah diversifikasi ekonomi dan menjaga ketahanan pangan.

“Kami akan menyediakan bibit padi kepada masyarakat yang ingin menanam padi. Harapannya, program ini dapat meningkatkan produksi dan pendapatan masyarakat dari sektor pertanian,” kata Bupati.

BACA JUGA  Berhasil Tangani Stunting, Pemkab Tanjab Barat Raih Platinum Award IHIA 2023

Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Desa Margo Rukun, Kecamatan Senyerang, dan seluruh masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat atas partisipasinya dalam Pemilu 2024.

“Alhamdulillah, Pemilu di Tanjabbar berjalan aman dan lancar. Ini menunjukkan bahwa Tanjabbar adalah salah satu kabupaten yang aman dan damai,” kata Bupati.

Safari Jumat Berkah ditutup dengan penyerahan bantuan dari BAZNAS sebesar Rp20 juta untuk peningkatan sarana Masjid Nurul Huda, serta pemberian santunan kepada anak yatim dan para janda.

Hadir dalam kegiatan tersebut, para Staf Ahli, para Asisten, kepala OPD, Kabag Kesra, Camat Senyerang, Kades Margo Rukun, Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh agama, dan tokoh masyarakat setempat serta tamu undangan lainnya.(*/)

 

Share :

Baca Juga

Berita

Raih Suara Terbanyak di Tanjabbar, Adib Mubarak Melenggang ke DPRD Provinsi Jambi

Berita

Bupati Safari Jum’at Di Mesjid Nurul Ikhlas Desa Sungai Kayo Aro

Ekonomi

Carikan Solusi Anjloknya Harga Pinang, Bupati Tanjab Barat Temui Gubernur

Ekonomi

Kembangkan Ekowisata Mangrove Pangkal Babu Bersama Forum Pemerhati Lingkungan

Berita

Menuju Smart City, Pemkab Tanjab Barat dan Polres Pasang CCTV di Area Publik

Berita

Bupati Tanjabbar Hadiri Musyawarah Rencana Pembangunan RKPD Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2023

Berita

Sukses, Ribuan Guru dan Siswa Nonton Bareng Webinar Literasi Digital Tanjab Barat 2023

Berita

Pengasuh Ponpes Al Baqiyatush Shalihat Nyatakan Dukung Prabowo