YTUBE
Bupati Buka Musrenbang RPJPD Tanjab Barat 2025-2045 Bupati Tanjab Barat Pimpin Upacara Peringatan Hari Otda 2024 Anwar Sadat Pastikan Jalan Simpang BGP – Batas Kota Kuala Tungkal Mulai Diperbaiki Bupati Tanjab Barat Tinjau Kesiapan TPU Desa Sialang Bupati Tanjab Barat Tutup Safari Ramadan di Kecamatan Merlung

Home / Berita / Daerah / Tanjab Barat

Sabtu, 2 Maret 2024 - 17:18 WIB

Raih Suara Terbanyak di Tanjabbar, Adib Mubarak Melenggang ke DPRD Provinsi Jambi

PESISIRJAMBI.id – Ketua Karang Taruna Tanjab Barat M. Adib Mubarak yang merupakan Calon Anggota Legislatif (Caleg) Partai Amanat Nasional nomor urut 1,  dipastikan lolos menuju kursi DPRD Provinsi Jambi.

Berdasarkan hasil rekapitulasi yang diterima pesisirjambi.id, Adib Mubarak memperoleh 22.012 suara, tertinggi untuk perolehan suara caleg di Bumi Serengkuh Dayung Serentak ke Tujuan. Mengalahkan perolehan suara petahanan dan caleg terpilih lainnya.

Adib mengucapkan syukur karena Pemilu tahun 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar, ditambah lagi berdasarkan hasil rekapitulasi dia dan PAN dipastikan lolos menjadi anggota DPRD Provinsi Jambi. Partai berlambang matahari tersebut mendapat suara tertinggi di Tanjab Barat.

BACA JUGA  H. Assek Resmi Dilantik Sebagai Ketua BPD KKSS Tanjab Barat

“Alhamdulillah suara kami mencapai 22.012 suara, dan secara keseluruhan PAN dapat 3 kursi. Tentu, hasil ini adalah perjuangan tidak mudah. Dan kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan dimanapun berada,” tuturnya kepada pesisirjambi.id, sabtu (2/3/24).

Adib juga mengucapkan terima kasih kepada para tokoh masyarakat, para alim ulama, yang telah membantu mendoakan. Serta berjuang, berjibaku bagaimana untuk memenangkan kontestasi pemilu.

BACA JUGA  Bupati Tanjab Barat Distribusikan Bantuan Korban Kebakaran Lorong Banten

“Mudah-mudahan ini menjadi kemenangan maslahat buat rakyat, masyarakat Jambi dan khususnya masyarakat Kabupaten Tanjab Barat dan Tanjab Timur,” ucapnya.

Adib juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya pada penyelenggara Pemilu yang ada di Dapil 6 (Tanjab Barat dan Tanjab Timur. “Apresiasi kita sampaikan kepada penyelenggara pemilu yang telah bekerja siang malam untuk mensukseskan pesta rakyat ini,” pungkasnya.

M. Adib Mubarok bakal jadi salah satu anggota DPRD Provinsi Jambi termuda. Putra Bupati Tanjab Barat H. Anwar Sadat ini kelahiran Jambi 24 Juli 1997.(*/)

 

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Targetkan Nilai SAKIP Tanjab Barat Kembali Meningkat

Berita

Bupati Tanjab Barat Buka Bimtek Pengelolaan Kearsipan

Berita

Wabup Hairan Hadiri Rakornas Bidang Ekonomi, Sosial, dan Budaya

Berita

Sufrayogi Syaifullah Terpilih Menjadi Ketua KAUMY Provinsi Jambi

Berita

Bupati Anwar Sadat Resmikan Masjid As Syarif

Berita

Wakil Bupati Hairan Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Lapas IIB Kuala Tungkal

Berita

13 Kecamatan di Tanjab Barat Terhubung Layanan Internet

Pemerintahan

Bupati Resmikan Pencanangan Bulan Serengkuh Dayung Serentak ke Tujuan Tahun 2023