YTUBE
Pemkab Tanjab Barat Raih Opini WTP Keenam Kali Berturut-turut Bupati Tanjab Barat Akan Naikan Gaji Aparat Desa Anwar Sadat Apresiasi Peran LDII dalam Syiar Islam di Tanjab Barat Anwar Sadat Kembali Gelar Nobar Timnas Indonesia, Sediakan Doorprize Pemkab Tanjab Barat Peringati ‘May Day’ dengan Sosialisasi dan Baksos

Home / Berita / Ekonomi / Tanjab Barat

Minggu, 9 Juli 2023 - 08:56 WIB

Promosikan Produk Unggulan Tanjab Barat di Mall Sarinah Jakarta

Foto: Prokopim Tjb

Foto: Prokopim Tjb

PESISIRJAMBI.id – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat turut berpartisipasi memamerkan produk unggulan seperti Batik Khas Tanjab Barat, Kopi Liberika, Nanas Puan, Pisang Barangan dan Pisang Kepok serta Pinang Betara dalam Pameran Satu Hari Bersama Jambi yang digelar di Anjungan Mall Sarinah-Jakarta.

Pameran tersebut dibuka langsung oleh Menteri Perdagangan Republik Indonesia Zulkifli Hasan pada Sabtu (8/7/23). Bupati Tanjab Barat Anwar Sadat mengatakan, ajang ini sebuah peluang guna mempromosikan serta memasarkan berbagai produk UMKM daerah Tanjab Barat agar lebih dikenal oleh daerah luar.

“Berbagai produk dan ciri khas daerah kita tampilkan disini. Ini adalah kesempatan kita menunjukkan karya UMKM dan kekayaan alam Tanjab Barat,” tutur Bupati.

BACA JUGA  Resmi Dilantik, Ketua Granat Tanjabbar Komitmen Perangi Narkoba

Selain itu dalam sambutannya, Gubernur Jambi Al Haris mengatakan bahwa acara Pameran di Sarinah-Jakarta ini, bukan ingin terlihat megah-megahan.

“Kami hari ini sengaja menggelar acara di Sarinah ini, bukan ingin terlihat megah-megahan, tapi kita juga ingin Jambi ini terkenal bukan hanya lokal saja, tapi juga keluar provinsi Jambi tentunya,” ujarnya

“Kita juga ingin Jambi ini kita promosikan secara nasional, apa-apa produk unggulan Jambi ini bisa juga menjadi produk unggulan Nasional,” tambahnya

Sementara itu Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dalam sambutannya mengatakan Provinsi Jambi kaya akan sumber daya alam, oleh karena itu kekayaan alam itu harus memberikan dampak yang besar.

BACA JUGA  Ranperda Pajak dan Retribusi Daerah Disetujui, Bupati Tanjab Barat Apresiasi DPRD

“Nanti perwakilan Jambi kita ajak keliling India, Pakistan, Timur Tengah dan Afrika, untuk memamerkan produk-produk yang hebat dari provinsi Jambi,” ucapnya.

Mendag Zulkifli Hasan juga berharap semoga acara Pameran Sehari Bersama Jambi ini berjalan sukses dan memberikan dampak yang besar, sehingga Jambi tambah berkembang dan maju.

Usai membuka acara, Mendag Zulkifli Hasan didampingi Gubernur Jambi, Wakil Menaker dan sejumlah pejabat dari Kementerian, serta Bupati meninjau stand pameran yang ada di Anjungan Mall Sarinah -Jakarta.(*/)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Tingkatkan Sinergitas, Pemkab Tanjab Barat dan Kemenkumham Jambi Teken MOU

Berita

Bupati Tanjabbar Hadiri Peringatan Haul Akbar Syekh Abdul Qadir Al-Jailani di Ponpes Sa’adatul Abadiyah

Berita

13 Kecamatan di Tanjab Barat Terhubung Layanan Internet

Berita

Bupati Akan Jadikan Desa Tungkal I ‘Kampung Alquran’

Berita

Wabup Hairan Safari Ramadhan Kunjungi Desa Pasar Senin

Berita

Bupati Hadiri Pelantikan Ketua Umum dan Pengurus Pelti Tanjabbarat

Berita

Muscam Tebing Tinggi, KNPI Tanjab Barat Doakan Kesembuhan Bupati Anwar Sadat

Berita

Wabup Hairan Ikuti Rapat Penyelesaian Masalah Lahan TSM Suban