YTUBE
Pejabat Tanjabbar Diklat Revolusi Mental, Anwar Sadat: Ikhtiar Membangun Karakter ASN Serahkan 1.467 SK, Anwar Sadat Harap Dedikasi PPPK untuk Tanjab Barat Bupati Tanjab Barat Buka Pelatihan Berbasis Kewirausahaan Membatik 2024 Pemkab Tanjab Barat Raih Opini WTP Keenam Kali Berturut-turut Bupati Tanjab Barat Akan Naikan Gaji Aparat Desa

Home / Pemerintahan / Tanjab Barat

Rabu, 8 November 2023 - 00:03 WIB

Wabup Tanjab Barat Hadiri Rakornas PBJ Pemerintah 2023

PESISIRJAMBI.id – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH., mewakili Bupati, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengadaan Barang/Jasa (PBJ) Pemerintah Tahun 2023 yang dibuka oleh Menteri Koperasi Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) Republik Indonesia, Teten Masduki, di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa (7/11/2023).

Rakornas yang bertema “Transformasi Pengadaan Untuk Indonesia Maju” tersebut turut dihadiri oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia Budi Karya Sumadi, Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Agus Prabowo, para bupati dan walikota se Indonesia, Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa, serta Perwakilan Asosiasi Penyedia dan Asosiasi Profesi Pengadaan (IAPI dan IFPI).

BACA JUGA  Pastikan Kesiapan Arus Mudik, Bupati Tanjab Barat Tinjau Pos PAM Lebaran 2024

Menkop UKM, Teten Masduki Pada kesempatan tersebut menyampaikan apresiasinya kepada LKPP atas upaya LKPP untuk meningkatkan penggunaan PDN dan UMKM dalam belanja pemerintah.

“Saya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada LKPP yang secara terus menerus dan sistematis memanfaatkan PBJP untuk pengembangan industri dalam negeri khsusunya UMKM,” kata Teten

Lebih lanjut MenkopUKM mengatakan bahwa Kemenkopukm juga akan terus berkomitmen mendukung transformasi PBJ dengan fokus pada pemberdayaan UMKM.

“Kami ingin PDN dibeli dan kualitasnya terus ditingkatkan, agar lebih sejalan PBJ dapat dipenuhi oleh UMKM, sehingga KLPD perlu melakukan pembelian produk UMKM dengan konsolidasi pengadaan dan melakukan substitusi produk impor menggunakan produk PDN,” tutup Teten.

BACA JUGA  Bupati Anwar Sadat Hadiri Pembukaan TMMD ke-113

Semetara itu, Wabup Hairan mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung program transformasi pengadaan yang digagas oleh pemerintah pusat.

“Kami akan terus berkoordinasi dengan LKPP dan stakeholder terkait untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi SDM pengadaan, khususnya di Tanjabbar,” ucap Hairan

Rakornas Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah tahun 2023 berlangsung selama dua hari, yaitu dari tanggal 7-8 November 2023. Selain mengikuti paparan dan diskusi dari narasumber ahli, peserta rakornas juga berkesempatan untuk mengunjungi pameran produk dan jasa dari penyedia barang/jasa pemerintah yang tergabung dalam asosiasi IAPI dan IFPI.(*/)

 

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Tanjab Barat ikuti Rakor Pemberantasan Korupsi

Berita

Bupati Hadiri Media Gathering Persiapan Pemutakhiran Data Pemilih dan Pemetaan TPS Pemilu 2022

Berita

Mencoblos di TPS 003, Bupati Tanjabbar Ajak Masyarakat Cerdas dan Bijak Memilih

Berita

Bupati Tanjab Barat Sampaikan Nota Pengantar Raperda Pertanggungjawaban APBD 2023

Berita

Safari Ramadan di Bram Itam Raya, Bupati Sampaikan Fokus Benahi Infrastruktur Pertanian

Berita

Menuju Smart City, Pemkab Tanjab Barat dan Polres Pasang CCTV di Area Publik

Pemerintahan

Pemkab Tanjabbar Beri Bantuan Keagamaan Masjid Riyadush Shalihin

Berita

Berhasil Tangani Stunting, Pemkab Tanjab Barat Raih Platinum Award IHIA 2023